Puing-Puing Sisa Pembangunan IKM, Itu Kewajiban Pihak Pelaksana

Bangka Barat | Intelpostnews.com
Hasil pantauan awak media, Rabu (27/12/2023) Pembangunan gedung Area Produksi Industri Kecil Menengah ( IKM) Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian Kabupaten Bangka Barat terletak dilokasi kawasan wisata Batu Rakit, Kecamatan Mentok,Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Bangka Belitung.

Seolah meninggalkan kesan semerawut, dimana sisa bangunan material sampah dan puing – puing berserakan disamping pembangunan gedung yang baru selesai dibangun,diduga menelan anggaran biaya miliyaran rupiah, sehingga mengganggu pemandangan para pengunjung taman wisata Batu Rakit,

Bahwa puing-puing tersebut masih kewajiban pihak pelaksana. Saat awak media mengirimkan pesan WhatsApp kepada Kepala Dinas Koperasi UMKM Dan Perindustrian Bangka Barat ia memberi tanggapan Kamis (28/12/2023) Sore.

“Itu menjadi kewajiban pihak pelaksana utk membersihkan, mereka sudah kita sampaikan dan mereka komit utk membersihkan sisa2 pembangunan pakā€¦tks”, pungkas Aidi

Sampai berita ini ditayang media masih berupaya konfirmasi ke Dinas terkait, pengawas lapangan, dan pihak kontraktor, yang menangani proyek pembangunan gedung tersebut. @ Iqbal

Tinggalkan Balasan